UMKM Klaten Go Online - Melalui postingan kali ini
Mas GunKlaten mengajak kepada semua pelaku
Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) khususnya di
Kota Klaten untuk
Go Online. Maksutnya agar usaha kita lebih dikenal ke masyarakat luas maka dari itu usaha yang kita miliki harus lebih ditingkatkan promosinya. Agar usaha lebih dikenal masyarakat luas. Media online internet adalah salah satu cara untuk mempromosikan segala usaha yang kita miliki ke dunia maya, karena jangkauan media online internet yang menjangkau seluruh dunia sudah sewajarnya kita harus memanfaatkan media online ini untuk promosi memperkenalkan produk-produk/usaha kita. Maka dari itu Mas GunKlaten mengajak para pelaku
UMKM di Klaten Go Online.
Mungkin sebagian orang atau pelaku UMKM di Kota Klaten masih terkendala dengan sumber daya pengetahuan di bidang Komputer dan Internet, dan belum tau bagaimana cara memasarkan atau memperkenalkan produk/jasa di media online internet. Padahal dengan memanfaatkan media Online Internet, produk maupun usaha kita akan cepat di kenal oleh masyarakat luas. Minimnya informasi tentang usaha kita di publik menjadikan usaha maupun produk dan jasa yang kita punya sulit di kenal oleh masyarakat luas. Bagi anda pelaku UMKM di Klaten yang masih minim tentang media Online Internet tidak usah berkecil hati. karena melalui postingan saya kali ini, saya akan membantu UMKM Klaten untuk Go Online mempromosikan usaha anda ke media Online Internet.
Munkin berikut ini alasan anda sulit mempromosikan ke media online internet:
1. Saya buta tentang dunia komputer dan internet.
2. Saya tidak punya waktu untuk belajar dari awal.
3. Saya tidak bisa membuat blog/website.
4. Saya tidak mempunyai biaya untuk membuat blog/website kepada ahli web developer.
5. Saya tidak tau berapa biaya untuk membuat website.
6. Saya tidak tau bagaimana cara memasang iklan di internet.
7. Dan masih banyak lagi alasan yang lain.
Tetapi apapun alasanya UMKM Klaten harus Go Online agar UMKM di Kota Klaten bisa berkembang usahanya dan di kenal di masnyarakat luas. Bagi anda pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah di Kota Klaten yang memiliki keterbatasan seperti contoh alasan di atas, kami Mas GunKlaten dengan senang hati membantu UMKM Klaten Go Online. Bagaimana caranya?
1. Cukup berikan informasi yang lengkap tentang usaha anda kepada kami.
2. Kalau ada di sertakan foto.
3. Nama usaha, Produk, Jasa.
4. Jenis usaha.
5. Keterangan singkat tentang usaha, produk atau jasa anda.
6. Nama pemilik usaha.
7. Nomer telepon/HP yang bisa di hubungi.
8. Alamat lengkap.
* Kirimkan melalui email ke gunawan.info@facebook.com atau bisa sms ke 083867015638
Setelah informasi mengenai usaha, produk maupun jasa anda sudah lengkap maka kami akan membuat postingan artikel yang berisi tentang usaha anda di blog
Mas GunKlaten Berbagi ini. Postingan tentang usaha anda akan kami buat secara terpisah dengan usaha milik yang lainnya dan akan kami beri label tersendiri yaitu
UMKM Klaten Go Online. Anda tidak kami kenakan biaya untuk postingan usaha tentang anda di blog ini, tetapi kalau anda ingin memberi donasi kepada kami dipersilahkan. Dengan memposting usaha anda di blog ini besar kemungkinan usaha, produk maupun jasa anda akan di baca melalui pencarian di mesin pencari khususnya Google.
*Penting: berikan informasi selengkap mungkin dan bila suatu saat terjadi perubahan alamat/nomer telepon harap informasikan kepada kami agar bisa di update.
Ayo UMKM Klaten Go Online...!!!